Saturday, December 22, 2012

Kualitas Diri Yang Disukai Banyak Orang


Pada dasarnya setiap orang mempunyai keinginan untuk membentuk kualitas diri yang baik, dan menjadi orang yang disukai banyak orang, dalam artian bisa berinteraksi dan berkomunikasi baik dengan sesama. Hal ini sangat bermanfaat karena kehidupan sosial yang baik akan membentuk kepuasan tersendiri, dan akhirnya mengarah ke kesehatan jasmani dan mental yang lebih baik. Kualitas diri ini yang menjadi tujuan utama dalam membentuk manusia yang mempunyai toleransi terhadap sesama. Dengan kualitas diri ini juga kesuksesan seseorang dinilai. Ada beberapa faktor yang menunjukkan kepribadian seseorang mempunyai kualitas diri yang baik, yaitu:

1. Ketulusan
Ketulusan menempati peringkat pertama sebagai sifat yang paling disukai oleh semua orang. Ketulusan membuat orang lain merasa aman dan dihargai karena yakin tidak akan dibodohi atau dibohongi. Orang yang tulus selalu mengatakan kebenaran, tidak suka mengada-ada, pura-pura, mencari-cari alasan atau memutarbalikkan fakta. Prinsipnya adalah "Ya" diatas Ya dan "Tidak" diatas Tidak. Dengan begitu, ketulusan tidak menjadi keluguan yang bisa merugikan diri sendiri, bahkan orang akan segan dengan kita dan menghargai kita lebih dari yang lain karena ketulusan kita.

2. Kerendahan Hati
Berbeda dengan rendah diri yang merupakan kelemahan, kerendah hatian justru mengungkapkan kekuatan. Hanya orang yang kuat jiwanya yang bisa bersikap rendah hati. Ia seperti padi yang semakin berisi semakin menunduk. Orang yang rendah hati bisa mengakui dan menghargai keunggulan orang lain. Ia bisa membuat orang yang diatasnya merasa oke dan membuat orang yang dibawahnya tidak merasa minder. Dengan begini, orang yang memiliki kerendahan hati akan mudah memiliki banyak teman, karena mereka tidak akan merasa terganggu oleh kehadirannya dalam keadaan apapun.

3. Kesetiaan
Kesetiaan sudah menjadi barang langka & sangat tinggi harganya di masa sekarang. Orang yang setia selalu bisa dipercaya dan diandalkan. Dia selalu menepati janji, punya komitmen kuat, rela berkorban dan tidak akan berkhianat. Termasuk kedalam ini, kesetiaan terhadap kepercayaan masing-masing. Orang yang memiliki kesetiaan dalam suatu hal akan diberi kekuatan dan kepercayaan besar, dijadikan handai taulan oleh banyak orang. dan dikenang sepanjang masa sebagai orang yang patut dijadikan panutan.

4. Positive Thinking
Orang yang bersikap positif (positive thinking) selalu berusaha melihat segala sesuatu dari kacamata positif, bahkan dalam situasi yang buruk sekalipun. Dia lebih suka membicarakan kebaikan daripada melihat keburukan orang lain, lebih suka bicara mengenai harapan daripada keputusasaan, lebih suka mencari solusi daripada frustasi, lebih suka memuji daripada mengecam, dan sebagainya. Sebaliknya, ketika ada orang yang mengecam ia selalu berpikir positif; ketika ada orang yang menuduhnya, ia juga akan berpikir positif. Bersikap positif merupakan simbol dari berkembangnya mental kita sebagai manusia yang memiliki kualitas diri yang baik dan dewasa.

5. Keceriaan
Ceria adalah kata hati yang indah sedang terungkap. Karena tidak semua orang dikaruniai temperamen ceria, maka keceriaan tidak harus diartikan ekspresi wajah dan tubuh tapi juga sikap hati. Orang yang ceria adalah orang yang bisa menikmati hidup, tidak suka mengeluh dan selalu berusaha meraih kegembiraan dalam hal yang positif. Dia bisa menertawakan situasi, orang lain, juga dirinya sendiri. Dia punya potensi untuk menghibur, mendorong semangat, bahkan membangkitkan seseorang dari keadaan depresi maupun stress.

6. Bertanggung Jawab
Orang yang bertanggung jawab akan melaksanakan kewajibannya dengan sungguh-sungguh. Kalau melakukan kesalahan, dia berani mengakuinya. Ketika mengalami kegagalan, dia tidak akan mencari kambing hitam untuk disalahkan. Bahkan kalau dia merasa kecewa dan sakit hati, dia tidak akan menyalahkan siapapun, walaupun dalam kondisi yang sangat buruk. Dia menyadai bahwa dirinya sendirilah yang bertanggung jawab atas apapun yang dialaminya, dikerjakannya, dan dirasakannya. Orang yang bertanggung jawab akan selalu menerima nilai yang lebih tinggi dari apa yang orang biasa menerima, karena mereka tau orang yang bertanggung jawab adalah aset yang sangat berharga di sebuah kelompok, perusahaan, maupun negara manapun

7. Percaya Diri
Rasa percaya diri memungkinkan seseorang menerima dirinya sebagaimana adanya, menghargai dirinya dan menghargai orang lain. Mereka yang percaya diri akan mengetahui bagaimana melakukan hal yang besar dengan kemampuan dan kekuatan mereka yang terbatas. Orang yang percaya diri mudah menyesuaikan diri dengan lingkungan dan situasi yang baru. Dia tahu apa yang harus dilakukannya dan melakukannya dengan baik. Akhirnya, orang yang percaya diri akan selalu memperoleh anak buah yang percaya padanya, karena pemimpin yang mereka ikuti adalah orang yang percaya akan kemampuan sendiri.

8. Kebesaran Jiwa
Kebesaran jiwa dapat dilihat dari kemampuan seseorang dalam memaafkan orang lain. Orang yang berjiwa besar tidak membiarkan dirinya dikuasai oleh rasa benci dan permusuhan, dan akan menghadapi berbagai macam keluh kesah dan masalah hidup dengan lapang dada. Ketika menghadapi masa-masa sukar dia tetap tegar dan tidak membiarkan dirinya hanyut dalam kesedihan dan keputusasaan. Orang yang berjiwa besar akan selalu mencari jalan keluar untuk menghindari stress dan depresi.

9. Easy-going
Orang yang easy-going menganggap hidup ini tidak seberat yang dipikirkan oleh banyak orang. Dia tidak suka membesar-besarkan masalah kecil. Bahkan dia selalu berusaha mengecilkan masalah-masalah besar. Dia tidak suka mengungkit masa lalu dan tidak mau memusingkan dan mengkhawatirkan terlalu banyak mengenai masa depannya. Dia tidak mau pusing dan stress dengan masalah-masalah yang berada di luar kontrolnya maupun jangkauannya. Biarpun orang lain berusaha menggunjingkannya, ia akan selalu melepas, dan tidak peduli dengan apa yang mereka lakukan karena ia tahu bahwa apa yang mereka gunjingkan adalah hal buruk yang sedang mereka tanam untuk mereka sendiri, dan mereka akan bertanggungjawab atas gunjingan mereka masing-masing. Orang yang easy-going akan selalu tidur dengan nyenyak, menyelesaikan tugas-tugasnya, melakukan aktivitas sebagaimana semestinya, dan senantiasa membangkitkan nilai-nilai positif dalam pribadi orang lain dan menginspirasi banyak orang.

10. Simpati
SImpati adalah sifat yang sangat mengagumkan. Orang yang bersimpati bukan saja pendengar yang terbaik tapi juga bisa menempatkan diri pada posisi orang lain. Ketika terjadi konflik dia selalu mencari jalan keluar terbaik bagi kedua pihak, tidak suka memaksakan pendapat dan kehendaknya sendiri maupun menguntungkan sebelah pihak. Dia selalu berusaha memahami dan mengerti orang lain. Dan selalu tidak membiarkan orang lain berbuat hal-hal yang negatif. Orang yang memiliki sifat simpati akan disenangi teman-temannya karena mereka tau siapa orang yang tepat untuk menceritakan masalah dan menanyakan nasihat bahkan untuk masalah yang paling sensitif pun.

Kesimpulan
Kualitas seseorang jelaslah bukan karena materi yang dimiliki tetapi apa yang mereka kerjakan merupakan manifestasi dari pribadi yang baik. Seorang pengusaha yang sukses tidak dilihat dari berapa banyak harta yang mereka tumpuk, tetapi proses perjalanan mereka melewati naik turunnya keberuntungan sehingga mereka menjadi sukses. Seseorang yang bergaul dengan orang yang memiliki kualitas diri yang diatas, akan memiliki kemajuan dan pengetahuan yang besar, terutama dalam hal kedewasaan diri. Dengan demikian, seseorang akan terhindar dari pergolakan nasib di masa yang akan datang yang dikarenakan oleh kecerobohan diri sendiri. Semoga posting ini menjadi hal yang berguna bagi kita semua. :)

Referensi: Terapi Hati Menurut Buddha Dhamma. Bhikkhu Khemanando. Dengan pengubahan seperlunya.

1 comment:

  1. If you're trying to lose kilograms then you absolutely have to try this totally brand new tailor-made keto meal plan.

    To create this keto diet, certified nutritionists, fitness couches, and top chefs joined together to provide keto meal plans that are productive, convenient, money-efficient, and satisfying.

    From their grand opening in January 2019, thousands of individuals have already transformed their figure and health with the benefits a good keto meal plan can give.

    Speaking of benefits; in this link, you'll discover 8 scientifically-tested ones given by the keto meal plan.

    ReplyDelete